Lompat ke isi utama

Berita

Rakor PP : Bawaslu Sukoharjo Bahas Pelanggaran Hukum Lainnya

Refresh pengetahuan Penanganan Pelanggaran pemilu, hari ini selasa (04/10/2022) Badan pengawas pemilu kabupaten Sukoharjo gelar Rapat Koordinasi tindaklanjut penanganan pelanggaran hukum lainnya di Kantor Sekretariat Bawaslu Sukoharjo.

Kegiatan dihadiri ketua dan anggota Bawaslu Kabupaten Sukoharjo, serta Koordinator Sekretariat dan seluruh staff sekretariat Bawaslu Sukoharjo.

Rochmad Basuki Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran, Data dan Informasi menyampaikan bahwa tujuan dari Rapat Koordinasi ini adalah untuk menambah wawasan dan pengetahuan serta penguatan kembali terkait dengan mekanisme dugaan penanganan pelanggaran hukum lainnya di luar dugaan pelanggaran undang-undang Pemilihan Umum

Rapat diakhiri dengan diskusi interaktif dan tanya jawab.

Tag
Berita
Sosialisasi