Lompat ke isi utama

Berita

Markapa Band Sukses Bawakan Nuansa Etnik "Mars Bawaslu"

Band Etnic Markapa asal Solo berhasil tampil sebagai juara dalam festival musik pelajar dan umum se Solo Raya. Acara yang digelar Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kab. Sukoharjo Jum’at 29 November 2019 di Alun-alun Satya Negara Sukoharjo

Foto Markapa Band usai menerima penghargaan dalam Fistival Musik Bawaslu Kab. Sukoharjo

Band bergenre etnik progresif membawakan dua buah lagu yang sudah diarasemen, uniknya markapa membawakan lagu-lagu tersebut dengan sentuhan biola (anggita) mampu mengungguli peserta lainnya. Band Markapa mampu mearasemen lagu mars bawaslu dengan sedikit sentuhan cadas mampu membius warga masyarakat sukoharjo untuk menikmatinya

Pada saat membuka acara Ketua Bawaslu Kab. Sukoharjo Bambang Muryanto mengatakan festival musik ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan gelar budaya upaya untuk mengajak para milenial untuk berpartisipasi aktif dalam kegiatan pengawasan pada pelaksanaan pilkada tahun 2020 mendatang. Selain itu gelar budaya juga menampilkan seni reog dan lomba karikatur.

Penampilan Reog

Lebih lanjut bambang mengaku "Musik identik dengan kaum muda dan milenial. Dengan Festival Musik Pelajar & Umum se Solo Raya, sehingga pesan untuk bersama-sama menyukseskan Pilkada bisa sampai kepada masyarakat," kata Bambang dihadapan para undangan dan peserta festival. tutupnya

Dalam acara tersebut turut dihadiri dari Bawaslu Provinsi Jawa Tengah yang diwakili oleh Sri Sumanta. Pada kesempatannya ia memberikan apresiasi kepada musisi yang telah menciptakan dan memperdengarkan karyanya tanpa sekat genre kepada masyarakat. Semoga kegiatan ini mampu memberikan inspirasi bagi masyarakat terutama generasi muda untuk terus berkarya serta meningkatkan rasa cinta dan kebanggaan sebagai bangsa Indonesia.

Dalam kesempatannya yang sama, Sri Sumanta juga menyelipkan visi pengawasan kepada para milenial untuk melawan hoax, berani melawan politik uang serta melawan politisasi SARA. tuturnya

Penyerahan Piagam Penghargaan oleh Bawaslu Kab. Sukoharjo

Festival musik tersebut diikuti oleh 12 band se Solo Raya diantaranya Mahabharata, Mutuharjo Band, Konco SD, Markapa Band, Double Face, Eat Sleep, Alviska, Efek Trauma, Story of Sunday, Sweet Saturday, Dinasty Band dan Satnight. Adapun yang menjadi juara dalam Festival Musik diantaranya Dinasty Band sebagai juara III, Alviska sebagai juara II, dan Markapa Band dari Solo sebagai juara I.

Masing-masing juara mendapatkan piala, piagam penghargaan, dan uang pembinaan. Festival tersebut menghadirkan Airpland dan Rastaku sebagai special performance. 

Anggota Bawaslu Provinsi Jawa Tengah Sri Sumanta didampingi oleh Bawaslu Kab. Sukoharjo Bambang Muryanto dan Muladi Wibowo

Selain acara tersebut dihadiri oleh seluruh anggota Bawaslu dan Koordinator Sekretarita juga turut disaksikan oleh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah, Forum Kerukunan Umat Beragama Kab. Sukoharjo.

Tag
Berita