Jurnal Pilkada dalam Strategi meningkatkan Partisipasi Pemilih di era Pandemi
|
Komisioner Bawaslu Kabupaten Sukoharjo Muladi Wibowo, S.Sos, SE, MM, M.Pd (Kordiv. Hukum, Humas, dan Datin) dan Komisioner KPU Kabupaten Sukoharjo Suci Handayani, SE (Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan Sosialisasi) menjadi Narasumber dalam Acara Jurnal Pilkada dengan tema Strategi meningkatkan Partisipasi Pemilih di era Pandemi yang di gelar oleh Solopos FM pada hari Rabu, 28 Oktober 2020, dengan Host Noer Atmaja.
Muladi Wibowo menyampaikan bahwa berharap kepada masyarakat yang belum rekam E-KTP untuk segera rekam E-KTP dan kepada masyarakat yang belum masuk DPT untuk dapat memberitahukan kepada Panwascam setempat, serta dalam proses pemilihan harus menerapkan protokol Kesehatan dan bagi warga masyarakat yang mendapatkan pelanggaran dapat melaporkan kepada Panwascam setempat atau kepada Bawaslu Kabupaten Sukoharjo.
Suci Handayani menyampaikan bahwa pilkada pada tahun 2020 menjadi sejarah karena dilaksanakan pada masa pandemi covid-19, bagaimana membangun kepercayaan masyarakat bahwa covid 19 dapat di cegah dengan memenuhi protokol pemcegahan covid. seperti pemilih yang datang di cek suhu tubuh, memakai sarung tangan, tinta yang tidak di celupkan, undangan untuk Pemilih di jam yang berbeda, TPS yang di semprot terlebih dahulu, untuk menjamin kesehatan masyarakat.syarat lanjut pilkada dengan memenuhi protokol Kesehatan serta KPU Kabupaten Sukoharjo juga memaksimalkan medsos, radio untuk mengedukasi masyarakat yang mendorong masyarakat ke TPS.