Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Sukoharjo Umumkan 36 Nama-Nama Anggota Panwaslu Kecamatan Pemilu Serentak 2024

Bawaslu Kabupaten Sukoharjo telah secara resmi mengumumkan 36 nama Anggota Panwaslu Kecamatan yang terpilih dalam Pemilu Serentak Tahun 2024, yang telah melakukan serangkaian proses seleksi dari seleksi administrasi, tes tertulis, dan seleksi wawancara.

Sebanyak 36 nama Anggota Panwaslu Kecamatan yang terpilih tersebut tersebar di 12 Kecamatan, 29 orang Laki-laki dan 7 orang Perempuan dengan presentase Laki-laki 81% kemudian Perempuan mencapai 19%.

Ketua Pokja Pembentukan Panwaslu Kecamatan Uswatun Mufidah menyampaikan, usai pengumuman nama-nama anggota Panwaslu Kecamatan yang terpilih pada tanggal 26 Oktober 2022 pukul 00.00 WIB dini hari, Anggota Panwaslu Kecamatan yang terpilih untuk segera melengkapi berkas surat keterangan sehat rohani dan surat bebas nakoba, mengingat tanggal 27 Oktober 2022 akan dilakukan Pelantikan dan dilanjutan pembekalan.

Tag
Pengumuman
Uncategorized