Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Sukoharjo Gelar Tasyakuran HUT Bawaslu Ke-15

Bawaslu Sukoharjo Gelar Tasyakuran HUT Bawaslu Ke-15

Sukoharjo, Bawaslu Kabupaten Sukoharjo menggelar tasyakuran dalam rangka peringatan hari ulang tahun yang ke-15 Badan Pengawas Pemilihan Umum. Kegiatan dilaksanakan  di ruang sidang Bawaslu Kabupaten Sukoharjo, Minggu (9/4/2023).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua beserta Anggota, Kepala Sekretariat beserta jajaran sekretariat Bawaslu Kabupaten Sukoharjo.

Tasyakuran HUT Bawaslu Ke-15 di Bawaslu Kabupaten Sukoharjo dimulai dengan kegiatan tadarus Al-Qur’an Selanjutnya mengikuti kegiatan peringatan HUT Bawaslu Ke-15 secara virtual melalui Zoom Meeting.

Dalam Kesempatan Ketua Bawaslu RI Rahmat Bagja menyampaikan bahwa secara kelembagaan Bawaslu telah banyak belajar mulai Pemilu 2009 hingga Pemilu 2024 yang akan datang. "Sudah hampir lima periode Bawaslu melakukan pengawasan serta harapnya akan terus meningkatkan hasil pengawasan.

Rahmat Bagja juga berharap di usia Bawasku ke-15 ini, sebagai refleksi terhadap kemampuan Bawaslu dalam menjawab tantangan pengawasan ke depan.

Di akhir Kegiatan Tasyakuran HUT Bawaslu Ke-15, pemotongan Tumpeng serentak  Bawaslu seindonesia. Kegiatan Tasyakuran HUT Bawaslu Ke-15 di Bawaslu Kabupaten Sukoharjo di gelar secara sederhana dan Hikmat.