Lompat ke isi utama

Berita

Apel Siaga Bentuk Gerakan Moral Wujudkan Pemilu Berkwalitas


Anggota Bawaslu Kab. Sukoharjo Rochmad Basuki sebagai Komandan pada pelaksanaan Apel Siaga Pengawasan Pemilu di Alun-Alun Satya Negara. Jum'at 12 April 2019

Menjelang Masa Tenang pada penyelenggaraan Pemilihan Umum Anggota DPR DPD dan DPRD serta Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2019 sejumlah 600an pengawas Pemilu dijajajaran Bawaslu Kab. Sukoharjo mengikuti Apel Siaga Pengawasan Pemilu di Alun-Alun Satya Negara Sukoharjo. Jum’at 12 April 2019

Pada pelaksanaan Apel Siaga Pengawasan Pemilu secara langsung dipimpin oleh Ketua Bawaslu Kab. Sukoharjo Bambang Muryanto dengan membacakan Sambutan Ketua Bawaslu Republik Indonesia dengan Tema “Pada Apel Patroli pengawasan Anti Politik Uang Pada Masa Tenang Pemilihan Umum Anggota DPR DPD dan DPRD serta Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2019.

Sebelumnya telah di ketahui pelaksanaan Apel Siaga Pengawasan Pemilu secara serentak dilakukan di seluruh Indonesia. Gelaran Apel Siaga tersebut merupakan bentuk kesiapan pengawas dalam melakukan pencegahan sebagai gerakan etik dan moral dalam berdemokrasi yang berbasis kedamaian serta menjunjung tinggi dan menghargai setiap perbedaan.

Dalam sambutannya Bambang menambahkan kepada seluruh jajarannya dalam pelaksanaan tugas pengawasan diharapkan tetap menjunjung tinggi Netralitas dan harus kelihatan Netral, sehingga keberadaan Bawaslu hingga Pengawas TPS penyelenggaraan Pemilu dapat terlaksana dengan baik”. selain itu apel siaga ini mendorong bagi seluruh warga yang mempunyai hak pilih untuk sadar dan menjunjung tinggi hak dan kewajibannya saling menghormati, menghargai dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara. tambahnya

Seluruh jajaran pengawas di Kab. Sukoharjo untuk melakukan Patroli dilapangan dalam rangka memastikan pemilihan umum tahun 2019 tidak terjadi Politik Uang, berjalan aman dan lancer sehingga mengahasilkan Pemilu berkwalitas.

Foto Bersama Jajaran Pengawas Pemilu, selesai pelaksanaan Apel Siaga Pengawasan Pemilu

Komandan Pelaksanaan Apel Siaga Pengawasan Pemilu tersebut oleh Anggota Bawaslu Kab. Sukoharjo Rochmad Basuki dengan peserta dari jajaran Panwaslu Kecamatan, Panwas Desa/Kelurahan serta Pengawas TPS Se Kab. Sukoharjo yang dimulai pukul 07.40 WIB dan selesai pukul 09.30 WIB. Usai kegiatan tersebut selanjutnya melakukan foto bersama.

Tag
Berita
Pengawasan